" Selayang Kata "
Salam jumpa buat para pengunjung blog pribadi saya. Blog ini saya pergunakan sebagai sarana belajar dan berbagi pengalaman dalam segala bidang dengan Anda semuanya yang lebih pandai, lebih pintar, lebih mampu dan lebih segalanya dari saya. Segala koreksi, masukan, komentar serta kritik yang membangun sangat saya harapkan Anda berikan untuk kemajuan blog ini. Tak lupa saya ucapkan banyak terima kasih atas kunjungan Anda untuk mampir di blog yang masih banyak kekurangan ini.


Salam,
Blogger

Kamis, 10 Desember 2015

Kreasi CD Bekas : Compact Disc Photo Album

Zaman sekarang kepingan CD seperti menjadi barang yang tak berharga. Apalagi CD bekas, sungguh tak berharga sama sekali dan sering dibuang-dibuang ke tempat sampah.

Semakin banyak dan mudahnya menemui kepingan CD bekas, tak ada salahnya jika mencoba dibikin menjadi sesuatu yang agak bermanfaat ,,, hehe, walaupun mungkin juga masih kurang berharga ,, :D. Tetapi bagi yang memiliki tempat jualan kreasi barang-barang kretif, mungkin bisa mencoba untuk menjualnya. 

Oke sob ,,, saya akan berbagi pengalaman kreasi bikin album foto dari CD bekas, mulai saja langkah-langkahnya :

1). Kumpulkan CD/DVD bekas apa saja, mungkin bisa dipertimbangkan seleksi disc dengan ketebalan yang sama. Bisa juga dicampur-campur tergantung selera yang membuat.

2). Siapkan kertas stiker, untuk membuat gambar yang akan ditempelkan ke kedua permukaan CD / bolak-balik. Cari gambar yang akan dicetak. Tipsnya cari gambar yang model frame dan framenya terletak di tengah-tengah dan ada gambar di samping-sampingnya. Agar saat kita letakkan di template CD, frame berada di tengah dan gambar yang di samping tetap terlihat, jadi di sebelah samping tidak kosong dan sepi. Pilih gambar yang akan dicetak (bisa cari sebanyak-banyaknya di internet). 


3). Cetak gambar bulat seukuran CD dan tempelkan di kedua sisinya. Cetak juga fotonya seukuran kotak penuh agar pas saat di tempel di CD. Pemilihan kertas, untuk bulatan CD bisa dikasih kertas stiker biasa yang tidak glossy dan yang untuk foto bisa memakai kertas foto stiker glossy atau kertas foto glossy yang bukan stiker, tetapi lebih mudah yang stiker karena sudah ada perekatnya dan tidak repot ngasih perekat lagi.


4). Lubangi CD untuk tempat spiral binding, karena akan dibuat model seperti buku album binder. Untuk melubangi bisa menggunakan solder atau bor kecil atau alat apa saja yang bisa untuk melubangi. Harus hati-hati saat melubangi, karena bahannya mudah pecah. Harus pelan-pelan dan sabar.


5). Buat kawat spiralnya. Sesuaikan ukuran dan jaraknya. Gunakan kawat yang agak tebal karena CD akan menjadi berat setelah dijadikan satu album.

6). Gunting semua bulatan untuk CD dan gunting juga foto-fotonya. Tempelkan bulatan di kedua sisi CD, lubangi juga untuk tempat spiral. Tempelkan semua foto di CD yang sudah ditempeli gambar.


7). Setelah semua siap, atur foto sesuai keinginan dan pasang kawat spiral untuk menyatukannya.

8). Album Foto dari CD Bekas sudah jadi. Untuk gambar cover depan bisa dikreasi sesuka hati.

Selamat mencoba, jangan berhenti berkreasi. Semoga bermanfaat.






Tidak ada komentar:

Posting Komentar