" Selayang Kata "
Salam jumpa buat para pengunjung blog pribadi saya. Blog ini saya pergunakan sebagai sarana belajar dan berbagi pengalaman dalam segala bidang dengan Anda semuanya yang lebih pandai, lebih pintar, lebih mampu dan lebih segalanya dari saya. Segala koreksi, masukan, komentar serta kritik yang membangun sangat saya harapkan Anda berikan untuk kemajuan blog ini. Tak lupa saya ucapkan banyak terima kasih atas kunjungan Anda untuk mampir di blog yang masih banyak kekurangan ini.


Salam,
Blogger

Minggu, 22 November 2009

Mengenal Stik Playstation

Permainan Playstation (PS) mungkin sudah familiar di telinga kita. Tetapi apa salahnya jika kita mengenal sedikit mengenai controller / stik playstation.

Macam - macam Stik Playstation
Pada umumnya ada 2 (dua) jenis controller / stik untuk playstation, yaitu :
1. Stik standar
2. Stik getar


Perbedaan :
1. Stik sta
ndar = tanpa analog, tanpa tombol analog dan tidak bergetar (menggunakan kabel isi 7).
2. Stik getar = ada 2 analog, ada tombol analog dan getar
(menggunakan kabel isi 8).



stik standar (gambar kiri)
stik getar (gamb
ar kanan)



Untuk saat sekarang ini, stik standar sudah jarang sekali digunakan karena kurang fleksible dan tak ada analognya. Kebanyakan kini para player menggunakan stik getar.

Untuk stik getar send
iri ada 2 (dua) macam yaitu : stik getar yang menggunakan mika/plastik untuk keypadnya dan stik getar yang menggunakan pcb untuk keypadnya, seperti contoh gambar di bawah ini :


keypad mika/plastik (gambar kiri)
keypad pcb (gambar kanan)




Bagian - bagian S
tik Playstation
Stik Playstation
memiliki bagian-bagian, antara lain :
1. Kabel stik, menghubungkan stik playstation dengan console.
2. Mother board, inti utama d
ari controller.
3. Keypad, termasuk karet stik.

4. Motor, untuk stik getar.

Kabel Stik
Ada bermacam-macam kabel stik yang dijual di pasaran. Pemilihan kabel stik yang baik dan awet hendaknya memperhatikan isi kabel. Ciri-ciri kabel stik yang bagus biasanya lebih lentur bila dipegang dan ada benang di tengah-tengah serabut kabel.

gb. kiri :
konfigurasi kabel stik

gb. kanan :
perbedaan kabel stik :
kiri (jelek), kanan (bagus)




Mother board
Merupakan inti utama atau otak dari controller/stik ps. IC Controller ada di tempat ini. Untuk stik getar yang menggunakan keypad mika, cuma ada satu mother board. Sedangkan stik getar yang menggunakan keypad pcb, ada dua mother board, yaitu board utama juga sebagai keypad dan board untuk analog.



stik getar 2 mother board (gambar kiri)
stik getar 1 mother board (gambar kanan)





Keypad
Keypad stik terdiri dari tombol-tombol untuk mengoperasikan game. Seperti yang sudah dibahas sebelumnya ada 2 macam keypad stik yang digunakan, mika dan pcb.

Tombol-tombol yang ada pada stik playstation :
1. Bagian atas :
- sebelah kiri = arah (kanan, kiri, atas, bawah)
- sebelah tengah = select, start, analog
- sebelah kanan = X, O, Kotak, Segitiga
2. Bagian bawah ;
- sebelah kiri = L1, L2
- sebelah kanan = R1, R2
3. Selain tombol-tombol itu masih ada L3 (dengan cara menekan analog sebelah kiri) dan R3 (dengan cara menekan analog sebelah kanan).


gb. bagan tombol-tombol
pada stik playstation




Motor
Kenapa stik bisa bergetar ?. Karena di dalam stik playstation ada motor/dinamo yang diprogram untuk berputar pada saat-saat tertentu tergantung dari game yang dimainkan. Untuk stik ori biasanya ada dua buah motor, di kiri dan kanan pegangan stik. (di2xk)







2 komentar:

  1. Wah bagus nih infonya, soalnya banyak yg tau tuh, apa aja yg ada di stik ps. Thanks

    BalasHapus
  2. Dinamo itu kalo tidak di pasang gapapa ya?

    BalasHapus